PENGGELARAN SARJANA DAN MAGISTER TEKNIK PERIODE GASAL 2018-2019 LULUSKAN 372 MAHASISWA

Bertempat di Gedung Graha Wiyata Lt. 9 Untag Surabaya, sejumlah 372 Mahasiswa mengikuti acara Rapat Terbuka Senat Fakultas Teknik Untag Surabaya dengan acara tunggal Penggelaran Sarjana dan Magister Teknik Periode Gasal 2018-2019. Acara yang diadakan pada hari Senin 25/02/2019 ini juga dihadiri oleh Perwakilan Dosen dari masing-masing Prodi.

Acara diawali dengan penampilan UKM Tari Untag Surabaya yang menampilkan tari tradisional Sri Ganyong, kemudian dilanjutkan oleh sambutan Dekan Fakultas Teknik Dr. Ir. Sajiyo, M.Kes. Dalam sambutannya Beliau menjelaskan, penggelaran ini adalah proses ke 2 dari kelulusan setelah rapat yudisium pada prodi masing-masing.

“Mendapatkan gelar sarjana maupun magister bukanlah akhir sebuah perjuangan, tetapi awal untuk terjun di masyarakat. Begitu acara ini selesai Anda secara otomatis menjadi anggota alumni Fakultas Teknik Untag Surabaya, dimana alumni harus mewarisi sifat dari almamater. Untag Surabaya merupakan perguruan tinggi nasionalis yang mepunyai nilai-nilai kebangsaan, cirinya adalah setia pada UUD dan Pancasila serta menghormati keberagaman” kata Dosen Teknik Industri tersebut.

Lebih lanjut Bapak Sajiyo menjelaskan, Fakultas Teknik kedepan mempunyai tantangan yang luar biasa, semua dituntut lebih baik karena Universitas sudah terakreditasi A. Mahasiswa harus mempunyai kualitas supaya cepat mendapatkan pekerjaan. Semakin cepat masa tunggu semakin baik nilai Fakultas Teknik. Fakultas Teknik juga terus mengembangkan embrio kelas Internasional supaya dapat bersaing di tingkat Internasional.

Sementara itu, Ir. Gatut Prijo Utomo, M.Sc. Wakil Dekan I Fakultas Teknik membacakan SK lulusan dan lulusan terbaik, adapun 7 lulusan terbaik fakultas teknik periode gasal 2018-2019; Dewita Handayani dari teknik industri dengan IPK 3,62. Hadi Prayitno dari teknik mesin dengan IPK 3,51. Any Suryanie dari teknik sipil dengan IPK 3,79. Vinsa Avig Pratama dari teknik arsitektur dengan IPK 3,57. Agung Basofi Rafsanjany dari teknik elektro dengan IPK 3,50. Wahyu Lufti Yansyah dari teknik informatika dengan IPK 3,85 dan terakhir Aulia Sari dari magister teknik sipil dengan IPK 3,91.

Perwakilan mahasiswa Aulia Sari yang merupakan lulusan terbaik magister teknik sipil juga memberikan sambutan. “Saya disini mewakili semua mahasiswa mengucapkan terima kasih yang tak terhingga serta permohonan maaf yang tulus atas segala kesalahan dan kekurangan saat menjadi mahasiswa. Kita semua harus siap menjadi aktor intelektual di tengah-tengah masyarakat” pungkasnya.

IKBA (Ikatan Keluarga Besar Alumni) Fakultas Teknik Untag Surabaya mengucapkan selamat bergabung pada semua mahasiswa yang menghadiri acara tersebut. IKBA fakultas teknik terus memperkuat jaringan alumni fakultas teknik, akan ada program-program seperti sistem informasi lowongan pekerjaan yang melibatkan seluruh alumni untuk membesarkan almamater bersama-sama.


Untag Surabaya || Fakultas Teknik Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya