Erni Dosen UNTAG Surabaya Mengikuti Loy Kratong Festival di KKU Thailand

Erni Puspanantasari Putri dosen Teknik Industri Fakultas Teknik (FT) UNTAG Surabaya mengkuti Loy Kratong Festival di Khon Kaen University (KKU) Thailand, Kegiatan yang berlangsung selama 3 hari (23-25/2015) dijadikan Erni untuk menambah wawasan dan pengetahuan seni dan budaya di Thailand.

Menurut Erni, Khon Kaen memiliki tradisi leluhur yang diwariskan secara turun-temurun yang disebut “Hit Sibsong Klong Sibsee”. Kegiatan ini diselenggarakan pada bulan November pada tanggal 15, bulan 12 di bawah kalender lunar dari Thailand. “Festival ini secara resmi disebut Loy Kratong Festival dan diadakan secara besar-besaran di KKU,” ucap Erni yang saat ini sedang menempuh studi lanjut Ph.D di Industrial Engineering Khon Kaen University (KKU) Thailand

Agar festival semakin menarik, lanjut Erni, KKU mengubah konsep Loy Krathong untuk memenuhi kebutuhan “Hit Klong” masyarakat Isan, dengan cara mengembangkan Loy Krathong Festival dengan nama "Sithan KKU Festival". “Dan, temanya sendiri “water merit making festival”. Tema ini dimaksudkan untuk menciptakan kesadaran akan pentingnya air dan nilainya terhadap masyarakat Thailand,” imbuh Erni kepada warta17agustus.com, Jum’at (27/11).

“Khon Kaen merupakan pusat konservasi seni dan budaya Isan. Dengan adanya festival ini, saya bisa mempelajari Isan Culture. Ini semakin menambah wawasan dan pengetahuan saya akan keanekaragaman seni dan budaya masyarakat Thailand,” pungkasnya.

Sementara itu, festival yang berlokasi di Sithan Lagoon KKU tersebut, dikonsep menjadi 4 zona kegiatan, yaitu zone 1: Water, crops and animals festival at Sithan Lagoon, Zone 2: The variety of culture and local Mekong ways of life and the central stage festival at Arts and Culture Hall, Office of Culture, Zone 3: Buddhism Festival, and Zone 4: An art street festival along the Sithan Lagoon.


Untag Surabaya || Fakultas Teknik Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya