PT. Charoen Pokphand Sidoarjo Dengan Teknik Industri FT UNTAG Surabaya Jalin Kerjasama Rekrutmen Karyawan

Prodi Teknik Industri (TI) Fakultas Teknik UNTAG Surabaya menjalin kerjasama dengan PT. Charoen Pokphand Sidoarjo dalam proses rekrutmen karyawan PT. Charoen Pokphand untuk alumni Teknik Industri dan Teknik Informatika kemarin(10/10/2016).

Ir.Singgih, MM Kaprodi Teknik Industri UNTAG Surabaya mengatakan kerjasama Prodi Teknik industri UNTAG Surabaya dengan PT. Charoen Pokphand ini merupakan tahap pertama dalam bidang rekrutmen karyawan dengan membuka kesempatan seluas-luasnya kepada alumni mahasiswa Prodi Teknik Industri UNTAG Surabaya untuk mengikuti psikotes dan interview langsung dari PT. Charoen Pokphand di UNTAG Surabaya. Selain proses rekrutmen dalam waktu dekat Prodi Teknik Industri UNTAG Surabaya juga akan melakukan MoU dengan PT. Charoen Pokphand dalam bidang pedindidikan meliputi penelitian untuk mahasiswa dan dosen, pelatihan untuk mahasiswa dan rencana kurikulum sesuai dengan kebutuhan perusahaan dengan Prodi Teknik Industri UNTAG Surabaya.

Prodi Teknik Industri UNTAG Surabaya sekarang juga sedang merintis kerjasama dengan beberapa perusahan, UKM-UKM di Surabaya dan beberapa Perguruan Tinggi . “ Rencananya dalam waktu dekat kami juga akan melakukan kerjasama dengan perusahaan PT. Nippon Indosari Corpindo(Sari roti) dan PT. Meco Inoxprima Products. Semakin banyaknya link kerjasama kami harapkan alumi Prodi Teknik Industri UNTAG Surabaya bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan ilmu yang mereka kuasai dan mempercepat alumni untuk bekerja,”tambah Ir.Singgih.

Dian tim HRD  PT. Charoen Pokphand menjelaskan kita dari pihak perusahaan sudah membaca bahwa lulusan tiap tahun semakin banyak, untuk perekrutan karyawan sebetulnya banyak jalur yang bisa ditempuh perusahaan seperti datang langsung ke kampus-kampus seperti hari ini atau ikut job fair. Dan pihak kami melihat kalau langsung dengan pihak kampus itu lebih menguntungkan karena dari pihak kampus sudah bisa memfilter kandidat  mana yang memang potensial untuk perusahan. UNTAG Surabaya dalam hal ini bisa diperhitungkan karena banyak lulusan yang potensial  untuk itu kami menjalin kerjasama dalam proses rekrutmen karyawan PT. Charoen Pokphan dengan Prodi Teknik Industri  UNTAG Sutrabaya .

“ Untuk fresh  graduate kita memang ada beberapa posisi yang langsung bisa menjadi karyawan tetap dan ada pula yang berstatus sebagai karyawan outsourcing. Kalau untuk mengikuti aturan benefit kita juga menyediakan asuransi kesehatan dan keselamatan kerja. Sedangkan untuk sekarang posisi yang kami butuhkan yaitu dibagian produksi.  Semoga kedepan kerjasama ini bisa berjalan dengan baik dan saling memberikan manfaat kedua belah pihak,”tutup Dian HRD PT. Charoen Pokphan.


Untag Surabaya || Fakultas Teknik Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya